Teknologi

Diperbaharui 1 Des 2021

Produktif Dalam Menulis dengan Typora

Meutia Rahmah
Meutia Rahmah

Aplikasi word processor seperti Word atau Google Doc sudah bukan lagi hal yang asing di mata dan telinga. Mulai dari aktivitas kantoran hingga urusan non-formal yang umumnya dilakukan saat ini kemungkinan besar akan dibuat menggunakan perangkat lunak tersebut.

Tidak ada yang salah dengan produk-produk tadi, tapi tahu tidak kalau sebenarnya ada banyak pilihan lain yang bisa membuat aktivitas menulis jadi lebih efisien dan produktif.

Lebih Produktif

Word ataupun aplikasi lain yang serupa dilengkapi dengan banyak fitur yang intinya dibuat untuk membantu pekerjaan menulis menjadi lebih mudah, tapi dalam kondisi tertentu malah bisa membuat kontra produktif. Contohnya ketika:

  1. Komputer atau perangkat yang digunakan masuk dalam kelas low-end
  2. Aktivitas tulis menulis yang akan dikerjakannya sederhana.
  3. Dana yang terbatas (untuk membeli lisensi).

Masuk akal bukan, kalau begitu apa alternatifnya?

Typora

Nah, kalau kamu memang punya kondisi seperti yang di atas tadi ada baiknya untuk segera mencari alternatif lain. Salah satu referensi yang bisa saya berikan adalah Typora.

Typora ini pada dasarnya adalah editor teks markdown. Fungsinya hampir sama dengan aplikasi pengolah kata pada umumnya tapi dengan fitur yang terbatas dengan tujuan agar:

  1. Ringan. Dalam hal performa, Typora bisa berjalan dengan mulus di perangkat low-end tanpa membuat komputer lemot dan berat.
  2. Modern & Minimalis. Readable & Writeable, sesuai dengan tagline tersebut Typora dibuat sedemikian rupa agar memiliki tampilan yang modern dan minimalis.
  3. Fokus. Tidak ada lagi toolbar atau menu yang membuat sesak layar komputer ketika menulis. Bahkan kamu tidak memerlukan lagi tetikus.

Do's and Dont's

Berikut ini adalah fitur utama Typora yang sekiranya bisa membantu pekerjaan mu, diantara adalah:

  • Format teks standar seperti heading, tebal, miring, list, tabel, diagram, rumus matematika, blockquote, footnote hingga format lain yang bisa dimanipulasi melalui html.
  • Ekspor dan impor file dengan ekstensi docx (Word), OpenOffice, pdf, epub hingga MediaWiki.
  • Word Count yaitu fitur untuk menghitung seberapa besar dokumen mulai dari kata, karakter hingga estimasi waktu baca.

Kalau sekiranya aktivitas menulis yang akan dilakukan membutuhkan fitur yang tidak ter-cover oleh poin di atas tadi sebaiknya jangan menggunakan Typora.

Rangkuman

Sebagai teks editor premium yang sederhana Typora cukup layak untuk digunakan untuk pekerjaan ringan hingga medium. Misalnya saja menulis konten blog.

Typora bisa dipasang di Windows, Linux dan OS X. Aplikasinya bisa kamu unduh secara langsung di halaman resminya, Typora.io.

Selamat menulis…

Banner Blog Competiotion 320x160
Typora
Word Processor

© 2024 Meutia Rahmah All Rights Reserved